BLANTERTOKOv104
4441507642274914295

ASUS ROG Phone 3: Smartphone Gaming Experience Terbaik No 1 untuk Para Gamer

ASUS ROG Phone 3: Smartphone Gaming Experience Terbaik No 1 untuk Para Gamer

ASUS ROG Phone 3 - Dengan mengusung tagline "The Ultimate Winner", ASUS berani memberikan klaim experience gaming terbaik no 1 untuk pengalaman bermain game yang lebih imersif dan futuristik karena telah mendobrak kebiasaan bermain game di perangkat smartphone dengan inovasi produk keluaran terbarunya, yaitu ASUS ROG Phone 3.

Smartphone dengan spesifikasi terbaik bukan serta merta menjadikannya sebagai smartphone gaming terbaik karena butuh kombinasi hardware dan software yang mumpuni. Nah, bagian terbaiknya, ASUS ROG Phone 3 punya keduanya, yakni hardware Snapdragon 865+ dan software ROG. Namun begitu smartphone ini ditambah dengan aksesoris gaming tambahan, ASUS ROG Phone 3 menjadi smartphone gaming yang spesial dengan pengalaman bermain game setara konsol atau bahkan game desktop. Sudah penasaran gimana sih rasanya bermain game di hp ini? Yuk simak ulasannya dibawah ini.

Immersive Gaming Experience with ASUS ROG Phone 3

  • Fitur-fitur yang tersedia pada Display Asus ROG Phone 3
Fitur Display ASUS ROG Phone 3

Manjakan Matamu Dengan Visualisasi Grafis Game Terbaik dengan Dukungan Layar AMOLED FULLHD+ dengan Frame Rate 144HZ

ASUS ROG Phone 3 Display
Bagi para gamers, grafis game memukau dengan resolusi maksimal adalah keharusan. Melihat adanya permintaan ini, ASUS menyematkan layar AMOLED FULLHD+ dengan dukungan kolaborasi 144HZ refresh rate dengan 277HZ touch sampling rate berhasil menjadikan ASUS ROG Phone 3 Ultimate banget buat main game.

Bedanya touch sampling rate dan refresh rate itu apa, ini penjelasannya; Refresh rate punya fungsi mengukur seberapa banyak gambar yang bisa diperbaharui (refresh) setiap detiknya oleh layar smartphone. Untuk itulah, apabila sebuah layar smartphone memiliki refresh rate minimal 120Hz berarti layar smartphone tersebut bisa memperbaharui 120 gambar setiap detiknya.
Dibandingkan dengan standar pabrikan industri refresh rate layar smartphone yang hanya 60Hz, ASUS ROG Phone 3 punya kapasitas refresh rate layar 144HZ yang bisa memperbaharui 144 gambar setiap detiknya emang layak diapresiasi dengan memberikan label juaranya smartphone gaming buat ASUS ROG Phone 3.

Sedangkan fitur touch sampling rate sangat terkait dengan refresh rate dalam menaikkan performa kualitas permainan next-level dengan tampilan yang lebih smooth, dan responsive. Dengan dukungan layar amoled futuristik pada ASUS ROG Phone 3 ini, faktor penentu kemenangan dalam sebuah sesi permainan bisa meningkat drastis. Apalagi kamu lagi mabar atau ikut turnamen PUBGM dan CODM, dijamin deh, kalau battle-nya pakai ASUS ROG Phone 3, auto win!


Snapdragon Elite Gaming with ASUS ROG Phone 3


Sebelum membahas performa gaming ASUS ROG Phone 3 leboh jauh lagi, kami ingin membahas mengenai Snapdragon Elite Gaming yang merupakah alasan mengapa ASUS ROG Phone 3 bisa menjadi nominasi smartphone gaming android terbaik di tahun 2020 ini.

Membahas urusan soal gaming smartphone android, SoC yang sering digunakan di banyak smartphone menengah dan flagship adalah SoC milik Qualcomm. Nggak heran sih, performa SoC Qualcomm performanya paling mendominasi untuk urusan gaming di perangkat mobile jika dibandingkan SoC lainnya. Bagian terbaik sekaligus kabar baiknya adalah Qualcomm semakin memfokuskan pengembangan fitur gaming pada SoC mereka dengan menghadirkan teknologi Snapdragon Elite Gaming.

Snapdragon Elite Gaming menjadi standar gaming premium terbaru yang diterapkan pada SoC Qualcomm dimana SoC buatan mereka telah mendukung teknologi Snapdragon Elite Gaming dimana terdapat beragam dukungan fitur mutakhir yang dapat dimanfaatkan oleh para game developer untuk menciptakan pengalaman gaming yang lebih nyata dan hebat lagi.

  • Fitur-fitur yang tersedia pada Snapdragon Elite Gaming
Fitur

fitur yang tersedia pada Snapdragon Elite Gaming

Premium Features
+High Speed Gaming | True 10-bit HDR game rendering & display
+Game Smoother | Game Color Plus 2.0 | Adreno HDR Fast Blend
+Updateable GPU Drivers | Game Fast Loader | Game Network Latency Manager
+Desktop froward rendering.
+Game wireless audio Qualcomm aptX adaptive.

Semua fitur Snapdgragon Elite Gaming diatas bisa dimanfaatkan oleh game developer dan produsen smartphone android. Jadi, dalam pengembangan sebuah game mobile berkualitas tinggi tidak hanya membutuhkan skill pembuatan game dan engine terbaru tapi juga diperlukan adanya kolaborasi antara produsen smartphone, game developer, dan SoC smartphone yang mumpuni sehingga bisa menghasilkan game terbaik untuk gamer.

Misalnya, pada kasus dukungan game frame rate display 144Hz, sekalipun SoC yang digunakan adalah Snapdragon 865, kalau produsen smartphone tidak memiliki layar 144Hz, maka game developer tentunya tidak bisa memberikan konten game imersif dengan refresh rate 144FPS. Tapi tenang aja sob, ASUS ROG Phone 3 sudah menerapkan teknologi fitur Snapdragon Elite Gaming di perangkatnya karena telah dibekali SoC Qualcomm Snapdragon 865 plus yang merupakan SoC kelas high-end teratas Qualcomm yang bisa melibas semua game berat dan terbaru jadi super kebut dan smooth.




ASUS ROG Phone 3: The King of Gaming Smartphone

Kenapa ASUS ROG Phone 3 bisa dikatakan sebagai rajanya smartphone gaming? Jawabannya adalah karena ekslusivitas yang cukup luar biasa yang akan didapatkan oleh para gamers dimana ponsel pintar tersebut sudah mendukung konten game 120-144 FPS.

Mungkin ada pikiran usil dalam benak pembaca terkait klaim diatas seperti ini; "Emangnya harus ASUS ROG banget ya baru bisa mainin game yang punya frame rate 120-144 FPS? Smartphone flagship lain kan bisa!"

But literally I have to say this to you guys; "Yes! ASUS ROG Phone 3 is the best gaming smartphone" dengan beberapa argumentasi pendukung berikut ini;

Basic
Point 1
ASUS ROG Phone 3
Support Banyak Game 144Hz
  • Support semua game 120-144FPS fresh rate karena adanya SoC Snapdragon 865+, layar support 144Hz, dan kolaborasi antara ASUS, Qualcomm , & game developer langsung sehingga banyak game high-end kompatibel di ASUS ROG Phone 3.
Personal
Point 2
ASUS ROG Phone 3
Didukung Qualcomm & Game Developer
  • Demi bisa membuat ASUS ROG Phone 3 bisa memainkan game 120-144FPS, perlu kolaborasi epic antara produsen smartphone, brand SoC Snapdragon, dan pihak developer game secara langsung dan ASUS melakukannya
Developer
Point 3
ASUS ROG Phone 3
Fitur Premium Armoury Crate
  • Bagian terbaiknya, di ASUS ROG Phone 3 ini telah disematkan fitur premium bernama; Armoury Crate, yaitu dashboard aplikasi gaming khusus ROG yang bisa menampilkan game-game ekslusif yang telah mendukung refresh rate 120-144FPS secara real-time!


ASUS ROG Phone 3: Play your Favorite Game on Smartphone

Sebagian beranggapan bahwa perangkat smartphone gaming futuristik terbaru memiliki keterbatasan jumlah game yang bisa dimainkan, dalam hal ini; game frame rate 144Hz, namun anggapan ini terpatahkan dengan fakta bahwa sudah ada 249 game dengan 144Hz High FPS yang bisa kamu mainkan di ASUS ROG Phone 3 ini. Dan kalau kamu bertanya game apa yang akan saya mainkan seadainya saya memiliki smartphone ini, saya akan memainkan beberapa game favorit berikut ini;

  • Final Fantasy XV Pocket Edition
1 JT Download
Rating 4.0
Pilihan Editor
Game Favorit

Game Favorit yang Ingin Saya Mainkan di ASUS ROG Phone 3

Premium Game
+Final Fantasy XV Pocket Edition
+Honkai Impact 3rd
+Genshin Impact
+Chaos Ring 3
+Monster Hunter Stories


ASUS ROG Phone 3: Play Nintendo 3DS and Playstation Vita Games on your Smartphone


For real ASUS ROG Phone 3 bisa mainin game sekelas konsol Nintendo 3DS dan Playstation Vita? Yup, its real! Dua pengembang dan publisher game terkenal asal Jepang, yaitu Square Enix dan Capcom telah merilis porting gamenya yang semula diperuntukkan kepada pemain game konsol sekarang bisa dimainkan pada perangkat smartphone Android. Dan berita ini adalah kabar baik untuk para pecinta game konsol yang ingin memainkan game favoritnya di perangkat yang lebih mobile lagi, yakni ASUS ROG Phone 3.

Square Enix sendiri merilis game berjudul: Chaos Ring 3 yang populer dimainkan pada konsol playstation vita. Sedangkan Capcom merilis game Monster Hunter Stories yang nggak kalah seru untuk dimainkan. Penasaran dengan gamenya? Berikut cuplikan gamenya;

  • Chaos Ring 3
10 Ribu Download
Rating 4.4
Pilihan Editor
Game Favorit

Chaos Ring 3 - Playstation Vita Games running on ASUS ROG Phone 3

Rp. 339.000
+Publisher Square Enix
+OS: Android
+Genre: Adventure
+Battle System: Role Play
+Game Developer: Media Vision
+Support ASUS ROG Phone 3: YES

  • Monster Hunter Stories
50 Ribu Download
Rating 4.0
Pilihan Editor
Game Favorit

Monster Hunter Stories - Nintendo 3DS Games running on ASUS ROG Phone 3

Rp. 279.000
+Publisher Capcom
+OS: Android
+Genre: Adventure
+Battle System: Single Player
+Game Developer: Capcom dan Marvelious
+Support ASUS ROG Phone 3: YES


Be the Ultimate Gamers with Republic of Gamers Accessories


Ekslusivitas ASUS ROG Phone 3 jadi lebih spesial dan imersif lagi begitu kamu menambahkan aksesoris gaming khas ROG seperti; Aeroactive Cooler 3, ROG Kunai 3 Gamepad, dan Twinview Dock 3, keren banget, kan? Buat yang udah penasaran banget dengan fungsinya, silahkan akses via tab menu republic of gamers accessories menu dibawah ini ya;

  • AEROACTIVE Cooler
Aksesoris ROG

AEROACTIVE COOLER

Aksesoris Gaming ASUS ROG Phone 3
+Kipas Pendingin Smartphone
+Menaikkan Base Clock Speed CPU untuk Bermain Game
+Headset Jack untuk Pengalaman Game yang Lebih Imersif
+USB Type-C

  • Kunai
Aksesoris ROG

ROG KUNAI 3 GAMEPAD

Aksesoris Gaming ASUS ROG Phone 3
+Bermain Game Mode Konsol game serasa mainin Nintendo Switch
+Lebih responsif karena ROG Kunai terkoneksi langsung dengan USB Type-C
+Permainan jadi lebih seru dan kontrol game lebih responsif.

  • Twinview Dock
Aksesoris ROG

ROG TWINVIEW DOCK 3

Aksesoris Gaming ASUS ROG Phone 3
+Bermain Game Mode Konsol game serasa mainin Nintendo 3DS dengan 2 mode layar
+Lebih responsif karena ROG Twinview Dock terkoneksi langsung dengan USB Type-C
+Permainan jadi lebih seru dan kontrol game lebih responsif.


Maximize your Daily Gaming Activity with 6000mAh Monster Battery


Dulu gamers kegiatannya hanya main games seharian tanpa keluar rumah. Kini, kegiatan para gamers telah bertransformasi menjagi kegiatan yang atraktif, fun, dan lebih aktif seperti; jadi content creator membuat konten youtube yang mengulas game atau aksesoris terbaru, berkunjung ke event turnamen e-sport dan kalau beruntung ada fun match yang isi playernya adalah pro player esport melawan fans yang datang menonton. Kalau menang meski nggak realistis karena skill beda jauh seneng sih tapi nggak mungkin juga dan kalau kalahpun bisa langsung minta foto dengan atlit esport langsung di panggung turnamen, so win-win solution.

Semua kegiatan ini pastinya membutuhkan daily driver smartphone yang harus mumpuni dari segi baterai. Kalau kapasitas baterainya kecil dibawah 4000mAh yang ada bisa gagal ikut turname fun match lawan atlit esport yang kamu idolakan dan nggak bisa foto-foto dengan pro player setelah match berakhir, rugi banget, kan? Nah, melihat kasus seperti ini, ASUS sudah menyematkan baterai kapasitas monster sebesasr 6000mAh yang bakalan tahan dipakai banyak kegiatan seharian khususnya main game

  • Fitur-fitur yang tersedia pada Snapdragon Elite Gaming
Fitur Baterai

Bermain Game Non-Stop dengan Baterai 6000mAh

Premium Features
+Custom Power Mode
Bisa charge baterai dngan pengaturan 80%, 90%, dan 100%
Bisa diatur mau charge lambat atau cepat

+Batery Saving
Hemat baterai seharian.


Kesimpulan

Gaming Score

4.9 average based on Gaming performance.


Layar
100%
Gaming
100%
Baterai
100%
System
95%
Desain
85%

Kesimpulannya, ASUS ROG Phone 3 merupakan smartphone gaming penerus generasi sebelumnya dalam keluarga Republic of Gamers (ROG) yang telah dimutakhirkan teknologinya mulai dari dukungan layar Amoled FullHD+ 144 fresh rate, baterai monster 6000mAh, Game wireless audio Qualcomm aptX adaptive yang memberikan latency rendah hingga 80ms berguna banget menghilangkan lag pada game online, dan SoC mutakhir Snapdragon 865+ yang diklaim sebagai SoC gaming terbaik di kelasnya yang mendukung fitur Snapdragon Elite Gaming dan disempurnakan dengan kolaborasi ASUS yang menggaet developer game untuk bersama-sama menciptakan ekosistem gaming ROG yang lebih imersif dan luar biasa. Semua kecanggihan dan pengalaman bermain game terbaik ini, bisa kamu dapatkan dengan memiliki ASUS ROG Phone 3.

  • Fitur-fitur yang tersedia pada Snapdragon Elite Gaming
Smartphone Gaming

ASUS ROG Phone 3: Smartphone Gaming Experience Terbaik No 1 untuk Para Gamer

Rp. 14.999.000 (12GB/256GB)
+Best Smartphone Gaming | Soc Snapdragon 865 Plus
+GPU Adreno 650 | RAM 8GB dan 12GB | 128 GB dan 256 GB Internal Mmory
+Front Camra: 24 MP & Back Camera: 64 MP | Android 10, ROG UI | Dual SIM 5G

Order Sekarang

Detail Pemesanan

ASUS ROG Phone 3: Smartphone Gaming Experience Terbaik No 1 untuk Para Gamer
ASUS ROG Phone 3: Smartphone Gaming Experience Terbaik No 1 untuk Para Gamer
Jumlah: : :
Sub-Total :

*Belum termasuk Ongkos kirim atau Transport

check_circle_outline Produk Lainnya